1. Tampilan ikon dan banner baru.
2. Menu kebijakan privasi.
Indonesia's Population Registration Map (i-POP) oleh Direktorat Jenderal Kependudukan dan Pencatatan Sipil, Kementerian Dalam Negeri, Republik Indonesia.
Sistem layanan peta mobile yang menampilkan fitur sebagai berikut:
1. Peta Visualisasi Demografi Penduduk
2. Rasio Fasilitas Pendidikan
3. Rasio Fasilitas Kesehatan
4. Komparasi Demografi 1 Tahun Terakhir
Peta Visualisasi Demografi Penduduk menampilkan informasi kependudukan meliputi agama, jenis kelamin, status perkawinan, kelompok usia, pertumbuhan penduduk, usia sekolah, tingkat pendidikan, golongan darah, dan status pekerjaan. Informasi ini dibagi berdasarkan provinsi, kabupaten, kelurahan, dan kecamatan/desa.
Rasio Fasilitas Pendidikan menampilkan informasi kependudukan meliputi jumlah sekolah (sd, smp, dan smpa), usia sekolah, dan rasio fasilitas pendidikan per jumlah penduduk pada suatu wilayah.
Rasio Fasilitas Kesehatan menampilkan informasi kependudukan meliputi jumlah rumah sakit dan puskesmas, serta rasio fasilitas kesehatan per jumlah penduduk pada suatu wilayah.
Kebijakan privasi i-POP: https://gis.dukcapil.kemendagri.go.id/privacy_policy/